4 Tim Ubaya Masuk 20 Besar Pfizer Biotech Fellowship 2021, Selamat!

Selasa, 07 September 2021 – 14:00 WIB
4 Tim Ubaya Masuk 20 Besar Pfizer Biotech Fellowship 2021, Selamat! - JPNN.com Jatim
Fakultas Teknobiologi Universitas Surabaya (Ubaya). (ANTARA Jatim/HO-Humas Ubaya/WI)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Empat tim mahasiswa S1 Fakultas Teknobiologi Universitas Surabaya (Ubaya) berhasil lolos kompetisi Pfizer Biotech Fellowship 2021.

Pfizer Biotech Fellowship 2021 merupakan program yang membuka peluang bagi mahasiswa S1, S2, serta dosen atau peneliti di bidang bioteknologi kesehatan.

Para tim kontestan beradu gagasan menciptakan inovasi dan bertukar pikiran pada penyusunan roadmap perkembangan bioteknologi kesehatan di Indonesia.

"Program Pfizer Biotech Fellowship sangat bermanfaat bagi mahasiswa maupun dosen atau peneliti yang mengikuti," kata Dosen Fakultas Teknobiologi Ubaya apt. Tjie Kok, Selasa (9/7).

Dia menerangkan program tersebut dirancang guna mempersiapkan peneliti masa depan dan pemimpin industri dalam memajukan kapasitas penelitian Indonesia di bidang bioteknologi kesehatan.

"Ada tiga kategori kompetisi, yaitu Undergraduates Competition, Graduate Education Grants, dan Training of Trainers," ujar Tjie Kok.

Ubaya sendiri mengikuti semua tiga kategori kompetisi berskala nasional yang diselenggarakan Pfizer Indonesia dan Tenggara Strategics tersebut.

Sebelumnya terdapat 11 fakultas bioteknologi dari universitas di Indonesia yang diundang untuk mengikuti program Pfizer Biotech Fellowship 2021.

Empat tim mahasiswa S1 Fakultas Teknobiologi Universitas Surabaya (Ubaya) berhasil lolos kompetisi Pfizer Biotech Fellowship 2021.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News