Ketua DPRD Surabaya Harap Swasta Bantu Penuhi Ketersediaan Plasma Konvalesen
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono mendorong para penyintas COVID-19 agar menjadi donor plasma konvalesen bagi para pasien yang kini terpapar virus corona.
Adi pun berupaya memberikan contoh dengan menjadi donor plasma konvalesen di kompleks Wisma PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER), Surabaya, Jatim, Selasa (31/8).
"Saya mengharapkan makin banyak penyintas menjadi donor dalam rangka membagikan spirit kehidupan kepada mereka yang terpapar COVID-19," kata dia.
Kegiatan donor plasma konvalesen itu bukan kali pertama diselenggarakan PT SIER. Pada Februari 2020, pernah digelar kegiatan serupa pada awal Februari 2020.
Adi berharap kegiatan seperti itu tidak hanya terselenggara di PT SIER, tetapi juga perusahaan, instansi, atau lembaga lain.
Dengan begitu, kebutuhan plasma konvalesen dan persediaan darah di PMI terjaga.
Ketua Harian PMI Kota Surabaya, Tri Siswanto berterima kasih kepada Ketua DPRD Surabaya, PT SIER, dan ketua Kadin setempat yang telah mendukung terselenggaranya donor darah dan plasma konvalesen itu.
"Saya yakin kegiatan itu akan mewujudkan multiplier effect dan makin banyak perusahaan swasta yang menggelar donor plasma konvalesen," tutur dia.
Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono mendorong pihak swasta turut membantu PMI dalam rangka memenuhi kebutuhan darah maupun plasma konvalesen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News