Keren! Mahasiswa UB Bikin Laboratorium Kimia Virtual
jatim.jpnn.com, MALANG - Di tengah pandemi Covid-19, pelajar dan mahasiswa sulit memahami materi praktikum yang ditampilkan lewat video, terutama pelajaran Kimia yang membutuhkan medium laboratorium.
Dilandasi hal tersebut beberapa mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) berinovasi membuat Aplikasi Virtual Laboratorium Kimia Dasar yang diberi nama “Lavoisier”.
Ketua Tim "Lavoisier" UB, Tira Putri Kusuma memaparkan beberapa kelebihan dari aplikasi yang mereka bikin, yakni 12 topik praktikum fix dan costumize yang sudah sesuai dengan pembelajaran siswa sekolah SMA/SMK sederajat dan universitas
"Dengan keunggulannya ini, harapannya, pelajar dan mahasiswa di Indonesia terbantu dalam memahami praktikum kimia dasar,” jelas Tira Putri.
Menurut Tira Putri, aplikasi hasil kreasi mereka juga sudah interaktif, atraktif, serta memiliki fitur live chat.
Lavoisier sudah ada di android 8 dan sudah bisa diakses melalui Play Store dengan harga yang cukup kompetitif.
Baca Juga:
Selain Tira Putri Kusuma (FMIPA), tim Lavoisier diusung oleh Fanny Eka Putri (FMIPA), Tiara Pinzi Dian (FMIPA), Safir Rahmahuda Machsun (FILKOM), dan Era Enggal Artis (FT) di bawah bimbingan dosen Darjito S.Si., M.Si.
Lavisioner terpilih memperoleh dana riset dari Kemendikbudristek lewat Pekan Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan (PKM-K).(antara/mcr17/jpnn)
Di tengah pandemi Covid-19, pelajar dan mahasiswa sulit memahami materi praktikum yang ditampilkan lewat video, terutama pelajaran Kimia yang membutuhkan lab
Redaktur & Reporter : Febriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News