Astaga, Ternyata Dalam Sehari Ada Ribuan Permintaan Plasma Konvalesen di Jatim

Kamis, 12 Agustus 2021 – 18:52 WIB
Astaga, Ternyata Dalam Sehari Ada Ribuan Permintaan Plasma Konvalesen di Jatim - JPNN.com Jatim
Dokumentasi - Petugas PMI Kota Surabaya menunjukkan alat untuk donor plasma konvalesen. (FOTO ANTARA/HO-PMI Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Palang Merah Indonesia (PMI) dan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) mengadakan kegiatan donor plasma konvalesen di Koarmada II, Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis (12/8).

Panglima Koarmada II Laksamana Muda (Laksda) TNI Iwan Isnurwanto beserta Ketua PMI Jawa Timur Imam Utomo meninjau langsung kegiatan itu.

Imam Utomo menjelaskan kegiatan donor itu akan sangat bermanfaat karena tingginya permintaan akan plasma konvalesen di wilayah Jatim.

Menurut Imam, Provinsi Jatim dalam sehari menerima permintaan akan plasma konvalesen dari sedikitnya 1.400 pasien Covid-19.

"Bayangkan sebanyak itu permintaannya dan memang plasma konvalesen ini sangat cepat menyembuhkan pasien Covid-19, terutama yang mengalami gejala sesak napas," kata mantan gubernur Jawa Timut itu.

Oleh karena itu, Imam Utomo meminta para penyintas Covid-19 selalu bersedia mendonorkan darah mereka.

Hal ini perlu dilakukan agar stok plasma konvalesen di PMI, khususnya wilayah Jawa Timur, selalu tersedia.

Untuk diketahui, seorang pasien COVID-19 ternyata membutuhkan sedikitnya dua hingga empat kantong plasma konvalesen yang berasal dari darah penyintas COVID-19 sebagai terapi penyembuhannya.

PMI dan TNI AL di Surabaya adakan kegiatan donor plasma konvalesen di Koarmada II, Kota Surabaya
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News