Gubernur Jatim Yakin Proses Vaksinasi Selesai dalam Setahun

Rabu, 10 Februari 2021 – 20:15 WIB
Gubernur Jatim Yakin Proses Vaksinasi Selesai dalam Setahun - JPNN.com Jatim
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kanan) saat memantau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dosis ke-2 untuk tenaga kesehatan di Puskesmas Mantup, Kabupaten Lamongan, Rabu (10/2/2021). (Antara Jatim/HO-Pemkab Lamongan/AM)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memperkirakan proses vaksinasi di wilayahnya bisa selesai kurang dari setahun.

Khofifah juga membantah kabar hoaks yang menyebut vaksinasi akan berlangsung 10 tahun.

Bahkan, Khofifah meyakini proses vaksinasi bisa diselesaikan selama 4 bulan jika dilakukan secara ketat.

"Saya ingin menyampaikan datanya, bahwa vaksinatornya 11.300 orang, masing-masing vaksinator sehari bisa 30 orang. Dengan begitu, kita membutuhkan waktu kira-kira 64 hari untuk dosis pertama. Jika digabung dosis kedua dan jeda waktu kira-kira 140 hari. Andai vaksin siap, vaksinator sehat, fasyankesnya bisa running, InsyaAllah dalam 4 bulan bisa selesai," kata Khofifah, Rabu (10/2).

Khofifah juga menjelaskan, vaksinasi akan terus berjalan dan hingga kini tidak ada kendala dalam percepatan pelaksanaan vaksinasi, meski nantinya akan memasuki bulan puasa.

"Percepatan pelaksanaan vaksin akan terus dilakukan meski pada bulan puasa, yakni dapat dilakukan setelah pelaksanaan buka puasa atau tarawih," kata gubernur perempuan pertama di Jatim ini.

Ia juga akan terus menjalankan arahan presiden, termasuk prioritas pemberian vaksin terhadap warga yang memberikan dampak penguatan ekonomi (termasuk pedagang pasar).

"Presiden telah mengarahkan untuk bekerja secara cepat dan detail dalam pelaksanaan vaksinasi," kata Khofifah yang ke Lamongan dalam rangka pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis ke-2 untuk tenaga kesehatan di Puskesmas Mantup Lamongan.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memperkirakan proses vaksinasi di wilayahnya bisa selesai kurang dari setahun.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News