Dapatkan Oksigen Gratis, Warga Pamekasan Cukup Pakai Resep Dokter

Minggu, 25 Juli 2021 – 19:23 WIB
Dapatkan Oksigen Gratis, Warga Pamekasan Cukup Pakai Resep Dokter - JPNN.com Jatim
Ilustrasi - Pemkab Pamekasan menyediakan layanan oksigen gratis bagi warganya. Foto: Ricardo/JPNN.com

jatim.jpnn.com, PAMEKASAN - Pemkab Pamekasan, Madura, Jawa Timur menyediakan oksigen tabung gratis kepada pasien COVID-19 yang tengah menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumahnya masing-masing.

"Syaratnya, cukup dengan resep dokter, baik dokter rumah sakit, puskesmas, maupun klinik kesehatan," kata Koordinator Operator Pamekasan Call Care (PCC) Pemkab Pamekasan, Amir Chamdani, Minggu (25/7).

Resep tersebut nantinya ditunjukkan, petugas PCC yang akan mengantar langsung ke rumah masing-masing pasien yang membutuhkan.

Skema tersebut sengaja dilakukan karena saat ini permintaan oksigen sangat tinggi, sedangkan ketersediaan oksigen di beberapa agen terbatas.

Amir menjelaskan pihaknya terus berkoordinasi dengan agen penyedia oksigen di Gresik guna memastikan ketersediaan oksigen di Pamekasan bisa terpenuhi.

PCC Pamekasan pun rutin mengumpulkan tabung oksigen kosong dari setiap puskesmas dan fasilitas kesehatan lainnya ke rumah observasi pasien COVID-19 di gedung Islamic Center Pamekasan.

Nantinya, tabung-tabung kosong tersebut dibawa petugas PCC untuk diisi ulang ke distributor oksigen di Gresik. (antara/mcr13/jpnn)

 
Kabar baik bagi warga Pamekasan karena sudah ada layanan oksigen tabung gratis dari pemerintah daerah setempat.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News