Tidak Ada Salat Iduladha Berjemaah di Masjid Agung Jember

Senin, 19 Juli 2021 – 20:00 WIB
Tidak Ada Salat Iduladha Berjemaah di Masjid Agung Jember - JPNN.com Jatim
Pengumuman Masjid Jamik Al Baitul Amien Jember lockdown dan tidak melaksanakan shalat Idul Adha (ANTARA/ HO - Yayasan Masjid Al Baitul Amien Jember)

jatim.jpnn.com, JEMBER - Pengurus Masjid Agung Al Baitul Amien, Jember, Jawa Timur meniadakan kegiatan salat Iduladha berjemaah pada Selasa (20/7).

"Kemaslahatan umat lebih diutamakan, sehingga salat Id yang hukumnya sunnah bisa dikerjakan di rumah," kata Wakil Sekretaris Yayasan Masjid Al Baitul Amien Jember, Zaenal Anshori, Senin (19/7).

Takmir masjid pun sudah menutup pagar dan memasang tulisan bahwa tempat ibadah itu lockdown. Dengan begitu, masyarakat tidak diperkenankan salat Iduladha di sana.

"Sudah seminggu, kami meniadakan salat Jumat selama PPKM darurat untuk menghindari penyebaran COVID-19 yang kasusnya makin meningkat di Jember," ujar dia.

Kendati salat berjemaah ditiadakan, Zaenal mengatakan azan salat lima waktu tetap dikumandangkan muazin.

Adapun kegiatan pemotongan hewan kurban tetap dilaksanakan di Masjid Al Baitul Amien menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat dengan jumlah panitia yang terbatas.

"Penyembelihan hewan kurban dilakukan di dalam pagar masjid yang dijaga oleh satpam dan masyarakat tidak diperkenankan untuk melihat guna mencegah kerumunan," tutur dia. (antara/mcr13/jpnn)

Tidak ada pelaksanaan salat Iduladha berjemaah di Masjid Agung Jember pada Selasa (20/7) nanti.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News