IMI: Keinginan Moeldoko Maju Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat Halal

Selasa, 02 Februari 2021 – 21:20 WIB
IMI: Keinginan Moeldoko Maju Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat Halal - JPNN.com Jatim
Lukman Edy, Foto: MPR

jatim.jpnn.com - Dewan Pakar Indonesia Maju Institut (IMI) Lukman Edy, mengatakan bahwa upaya Moeldoko untuk mencalonkan diri menjadi Ketua Umum Partai Demokrat dinilai sah.

Menurutnya, tudingan Agus Harimurti Yudhoyono yang menyebut Moeldoko melakukan tindakan inkonstitusional untuk menjadi pengurus Partai Demokrat tidak memiliki dasar.

"Tuduhan kepada Pak Moeldoko, dianggap menyusun kekuatan untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat dan dinyatakan inkonstitusional adalah tuduhan yang tidak berdasar dari sisi mana pun," kata Lukman Edy dalam pesan singkatnya kepada awak media, Selasa (2/2).

Lukman Edy mengatakan, pada era demokrasi saat ini, partai politik umumnya sudah terbuka dan tidak eksklusif lagi.

Bahkan, kata dia, pindah atau lompat partai dihalalkan. Banyak contoh tokoh dan kader sebuah partai kemudian pindah dan menjadi pengurus di partai lain.

"Seperti Pak Moeldoko yang belum pernah menjadi pengurus partai politik lainnya, kalau beliau berkeinginan masuk partai politik menjadi anggota bahkan pengurus sekalipun, 100 persen halal dan menjadi hak konstitusional beliau," ujar dia.

Edy menyadari bahwa ukuran konstitusional partai politik mengacu Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang mengatur mekanisme internalnya.

Namun, kata dia, terdapat UU Partai Politik dan UUD 1945 yang berada di atas AD/ART.

Dewan Pakar Indonesia Maju Institut (IMI) Lukman Edy, mengatakan bahwa upaya Moeldoko untuk mencalonkan diri menjadi Ketua Umum Partai Demokrat dinilai sah.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News