Polres Pasuruan Datangi Rumah Seorang Pria Pemilik Helm Penanak Nasi

Jumat, 28 Mei 2021 – 19:12 WIB
Polres Pasuruan Datangi Rumah Seorang Pria Pemilik Helm Penanak Nasi - JPNN.com Jatim
Polres Pasuruan Kota saat memberikan edukasi kepada pengguna jalan yang memakai helm berbentuk "magic com". (ANTARA Jatim/HO-Polda Jatim/WI)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Polres Kota Pasuruan, Jawa Timur, memdatangi rumah seorang pengendara sepeda motor yang viral karena berkendara di jalan menggunakan helm berbentuk mesin penanak nasi.

Kepala Polres Pasuruan Kota AKBP Arman mengatakan kedatangan jajarannya kerumah pengendara yang viral dengan helem penanak nasinya itu hanya sekadar sebagai kunjungan pembinaan.

"Kami mengundang yang bersangkutan untuk memahami pentingkan aturan lalu lintas karena hal itu bertujuan untuk keselamatan masyarakat di jalan," kata AKBP Arman di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (28/5).

Arman menjelaskan pengendara yang viral tersebut bahwa dalam berkendara di jalan umum harus memperhatikan keselamatan diri sendiri dan orang lain.

"Bapak bakal jadi tontonan orang bila pakai helm seperti ini, orang lainnya tidak fokus bisa menabrak atau ditabrak," kata Arman kepada pengendara tersebut.

Setelah memberikan edukasi, Arman memberikan helm berstandar SNI sebagai pengganti helm penanak nasi.

"Kami berikan helm yang sesuai standar agar yang bersangkutan tidak mengganggu fokus orang lain dijalan," ujarnya.

Arman juga mengimbau kepada masyarakat sebagai pengguna jalan di jalan raya harus mematuhi rambu lalu lintas dan aturan-aturan yang ada di Undang-Undang Lalu Lintas Jalan.

Polres Kota Pasuruan memdatangi rumah seorang pengendara sepeda motor yang viral karena berkendara di jalan menggunakan helm berbentuk mesin penanak nasi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News