Kasus Covid-19 di Malang Mengganas, Pemkot Berlakukan Pembelajaran Daring Kembali

Jumat, 11 Februari 2022 – 14:36 WIB
Kasus Covid-19 di Malang Mengganas, Pemkot Berlakukan Pembelajaran Daring Kembali - JPNN.com Jatim
Ilustrasi penangan Covid-19. (Foto: Diskominfo Surabaya)

jatim.jpnn.com, MALANG - Pembelajaran bagi siswa SD-SMP di Kota Malang kembali dilakukan secara daring mulai pekan depan. 

Pasalnya, pada Februari ini, penyebaran dan penambahan kasus aktif Covid-19 di daerah setempat mengganas.

Wali Kota Malang Sutiaji mengungkapkan sejak 2-12 Februari 2021, total penambahan kasus Covid-19 di Kota Malang menjadi 2.047 orang. 

Maka dari itu, pemkot membatasi kembali pembelajaran di lingkungan sekolah.

"Pertimbangannya, kami ingin memutus mata rantai penyebaran," ucapnya di Balai Kota Malang, Jumat (11/2).

Dia juga menerima masukan dari ahli bahwa puncak gelombang Omicron diperkirakan hingga akhir Februari ini.

Akhirnya, Sutiaji memutuskan pembelajaran dilakukan secara daring mulai 14 Februari 2022. Penerapan tersebut akan dilaksanakan pada sekolah jenjang SD sampai SMP. 

Batas waktu penerapan pembelajaran daring tersebut belum ditentukan sampai kapan.

Pemkot Malang memutuskan memberlakukan pembelajaran secara daring mulai minggu depan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News