Depan Rumah Ditembok Pengembang, Warga Singosari Malang Terpaksa Bongkar Bangunan Sendiri

Selasa, 25 Januari 2022 – 07:28 WIB
Depan Rumah Ditembok Pengembang, Warga Singosari Malang Terpaksa Bongkar Bangunan Sendiri - JPNN.com Jatim
Subandi hanya bisa pasrah dan duduk setelah lelah membongkar bangunan rumahnya, Senin (24/1). Foto: Ridho Abdullah/jpnn.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Pengembang menembok akses depan rumah sejumlah warga Dusun Karangwaru, Kelurahan Candirenggo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang pada 17 Januari 2022. 

Sedikitnya enam rumah yang terdampak. Para penghuni pun kesulitan akses selama seminggu ini. 

Salah satu warga terdampak, Subandi (50) mengaku tidak bisa berbuat banyak setelah halaman rumahnya ditembok beton setinggi tiga meter. 

Pria paruh baya tersebut terpaksa membongkar bangunan rumahnya sendiri.

"Sudah seminggu lebih sepeda motor enggak bisa lewat. Mau bagaimana lagi, saya bongkar tembok rumah saya itu untuk bisa lewat," ucapnya kepada jpnn.com Senin, (24/1).

Tembok bangunan rumah Subandi yang dibongkar kurang lebih selebar 1,5 meter. Dengan begitu bisa dilewati orang dewasa dan lalu lalang kendaraan roda dua. 

Tak sendiri, tetangga Subandi pun melakukan hal yang sama. 

Subandi juga sangat berharap pengembang untuk berbelaskasihan dengan nasib warga terdampak. 

Subandi terpaksa membongkar bangunan rumahnya untuk membuat akses keluar.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News