Jalin Kerja Sama dengan IPB, Pemprov Jatim Perkuat Desa dengan One Village One CEO

Minggu, 23 Januari 2022 – 09:24 WIB
Jalin Kerja Sama dengan IPB, Pemprov Jatim Perkuat Desa dengan One Village One CEO - JPNN.com Jatim
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB), Prof. Dr. Arif Satria menandatangani MoU, Sabtu (22/1). (Foto: Humas Pemprov Jatim)

jatim.jpnn.com, BOGOR - Pemprov Jawa Timur bakal bekerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan SDM.

Kolaborasi itu ditandai dengan penandatangan nota kesepahaman (Mou) yang dilakukan oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Rektor IPB  Prof. Dr. Arif Satria di Bogor, Sabtu (22/1).

Dalam sambutannya, Khofifah menyampaikan penandatanganan kerja sama tersebut sebagai upaya Pemprov Jatim untuk mempercepat peningkatan kualitas SDM di Jatim. 

Selain itu, pihaknya juga mengharapkan mendapatkan penguatan program One Village One CEO dari kolaborasi tersebut. 

"Itu menjadi sangat penting karena pada dasarnya BUMDes di Jawa Timur sudah relatif bagus. Apalagi kalau ada penguatan, saya rasa akan melaju lebih kencang lagi," kata Khofifah.

Dia mengharapkan kerja sama dengan IPB dalam program itu akan dapat mendorong desa-desa di Jawa Timur menjadi lebih maju dan mandiri.

Program itu nantinya melibatkan penuh perguruan tinggi untuk membantu desa dalam mengembangkan potensi, menggali ide, menganalisis lingkungan, dan juga membantu para pelaku ekonomi setempat.

"Penyusunan detail plan dari kerja sama itu sejalan dengan rencana penyusunan RKPD Tahun 2023," ungkapnya. 

Jawa Timur dan IPB kembali menjalin kerja sama. Programnya disebut One Village One CEO. Seperti apa sih? Simak lebih lanjut.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News