Bila Tak Mampu Beri Pelayanan Warga, Lurah Dipersilakan Mundur

Rabu, 05 Januari 2022 – 13:24 WIB
Bila Tak Mampu Beri Pelayanan Warga, Lurah Dipersilakan Mundur - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. (Foto: Humas Pemkot Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mewanti-wanti para lurah bila tidak mampu mengemban tugas, mereka bisa menyampaikan surat pengunduran diri. 

"Mulai hari ini, tidak ada lagi lurah yang tak bisa dihubungi warga. Juga, tidak ada lagi lurah yang tak bisa memberikan solusi atas permasalahan warga. Sebab, lurah adalah garda terdepan pemkot," tandasnya, Selasa (4/1). 

Eri mengatakan lurah adalah jabatan yang sangat penting di dalam upaya memajukan sebuah kota. Pasalnya, mereka bersentuhan langsung dengan masyarakat. 

Ketika warga bertanya, permasalahan seharusnya dapat berhenti di kelurahan.

Maka dari itu, lurah diharuskan mula terjun ke lapangan agar bisa memberikan pelayanan yang maksimal.

"Turun ke lapangan ketika ada hujan atau banjir. Kalau Anda tidak mampu, silakan mundur, tidak apa-apa," ucapnya.

Di sisi lain, Wali Kota Eri mengajak seluruh pihak di lingkup Pemkot Surabaya untuk menciptakan hubungan kekeluargaan dan gotong-royong.

Dia mengibaratkan pemkot sebagai sebuah perahu besar yang di dalamnya memiliki tujuan sama, yakni menyejahterakan warga Surabaya.

Begini kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bila lurahnya tidak bisa memberikan pelayanan kepada warga.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News