Marvel City Mall Pastikan Tidak Ada Event Pada Libur Natal dan Tahun Baru

Selasa, 14 Desember 2021 – 08:36 WIB
Marvel City Mall Pastikan Tidak Ada Event Pada Libur Natal dan Tahun Baru - JPNN.com Jatim
Suasana Marvel City Mall Surabaya. (Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Marvel City Mall Surabaya memastikan pada libur Natal dan Tahun 2022 tidak ada event yang terselenggara di tempat mereka.

Hal itu dilakukan untuk mendukung upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penularan Covid-19.

Humas Marvel City Mall Surabaya, Ria Anggreni mengatakan pada periode 24 Desember 2021 hingga awal Januari 2022, manajemen untuk sementara meniadakan event.

“Kami tutup sementara pameran-pameran. Itu sebagai bentuk antisipasi demi menjaga kesehatan masing masing," ujarnya, Senin (13/12).

Bahkan, kata Ria, pihaknya juga akan melakukan pengecekan, seperti penataan bangku, jumlah pengunjung, hingga potensi terjadinya kerumunan.

“Jadi, tentu ada pembatasan jumlah pengunjung pada Marvel Mall,” katanya.

Ria berharap dengan adanya pembatasan yang dilakukan, tidak ada lonjakan Covid-19 setelah libur Natal dan tahun baru.

“Semoga, Covid 19 segera menghilang dan aktivitas kembali normal. Semua bisa jalan-jalan seperti dahulu lagi tanpa khawatir," ucap Ria. (mcr23/jpnn)

Manajemen Marvel City Surabaya bakal meniadakan event selama libur Natal dan Tahun Baru 2022.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News