Janji Gumelar Jika Terpilih Wali Kota Batu, Jadikan Pasar Pagi Tujuan Wisata
Senin, 28 Oktober 2024 – 21:00 WIB
Sementara itu, menurut Wakil Ketua DPRD Kota Batu yang juga kader PKS, Ludi Tanarto, kedatangan Firhando Gumelar ke pasar adalah salah satu cara yang dilakukan untuk silaturahmi bersama warga Batu.
Kedatangan Mas Gum disambut antusias yang luar biasa dari pedagang sekitar.
"Masyarakat minta dialog, minta foto, minta jabat tangan. Itu sebetulnya kalau tidak ada kegiatan berikutnya, durasinya bisa lebih panjang lagi. Yang pasti para pedagang ini percaya kalau Mas Gum menjadi nanti akan direalisasi apa yang menjadi keluhan masyarakat," pungkasnya. (mcr23/jpnn)
Berkunjung ke Pasar Pagi Among Tani, Cawali Batu Mas Gumelar dapat sejumlah keluhan
Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News