Prabowo Dapat Dukungan 300 Warga Ponorogo Maju Pilpres 2024

Minggu, 06 November 2022 – 16:45 WIB
Prabowo Dapat Dukungan 300 Warga Ponorogo Maju Pilpres 2024 - JPNN.com Jatim
Relawan Sedulur Prabowo Ponorogo (RSPP) mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai Capres 2024. Foto: Dok. Faiq untuk JPNN.

jatim.jpnn.com, PONOROGO - Prabowo Subianto terus mendapatkan dukungan dari para sukarelawannya. Kali ini datang dari 300 warga Kabupaten Ponorogo.

Ratusan orang yang tergabung dalam komunitas Relawan Sedulur Prabowo Ponorogo (RSPP) mendeklarasikan dukungannya kepada Ketua Umum Gerindra itu untuk maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Deklarasi tersebut dilakukan di Desa Sidoharjo, Kecamatan Pulung, Ponorogo, Sabtu (5/11).

Ketua RSPP Abdul Kholik mengatakan dukungan dari komunitasnya itu dengan alasan bahwa Prabowo sudah saatnya menjadi Presiden RI periode 2024-2029.

Menurut dia, Prabowo merupakan sosok pemimpin ideal Indonesia setelah Jokowi. Orangnya dinilai tegas, punya kinerja baik sebagai Menteri Pertahanan dan punya relasi internasional yang memadai.

“Kami yakin Indonesia akan menjadi lebih baik lagi di bawah kepemimpinan Pak Prabowo," kata Abdul.

Selain itu, Prabowo dinilai punya kinerja yang baik, sosok yang ikhlas mengabdi, jujur, dan peduli kepada masyarakat kecil,” ujarnya.

"Tentu kami sangat  berharap Pak Prabowo terpilih sebagai Presiden RI periode 2024-2029 . Saya yakin dengan  visi misi beliau, Indonesia akan menjadi sejahtera dan terhindar dari ancaman luar negeri," tuturnya.

Ratusan warga Ponorogo dari berbagai profesi mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo untuk maju sebagai Presiden.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News