Begini Pengakuan Jaja Madura United soal Perbedaan Sepak Bola Indonesia dengan Brazil

Kamis, 06 Mei 2021 – 22:57 WIB
Begini Pengakuan Jaja Madura United soal Perbedaan Sepak Bola Indonesia dengan Brazil - JPNN.com Jatim
Pemain Madura United Jaja mengungkapkan perbedaan gaya sepak bola Indonesia dengan negara asalnya, Brazil. Foto: Maduraunitedfc.com

jatim.jpnn.com, MADURA - Gelandang asing Madura United Hugo Gomes dos Santos Silva memiliki kesan tersendiri terhadap gaya sepak bola Tanah Air.

Pemain yang akrab disapa Jaja itu baru pertama kali merumput di Indonesia, bahkan Asia.

Pasalnya, Jaja sebelumnya membela klub-klub di Benua Eropa dan Amerika Latin.

Dia kaget melihat perbedaan yang begitu kentara antara sepak bola Indonesia dengan negara asalnya, Brazil.

Menurut pemain 25 tahun itu, permainan sepak bola di Indoensia lebih mengandalkan kecepatan.

"Suka lari dan lari," ungkapnya, Rabu (5/5), mengutip dari laman Madura United.

Berbeda dengan di Brazil, yang kebanyakan sering mengumpan.

"Di Brazil, pemain tidak suka berlama-lama menguasai bola dan lebih ke teknik. Hanya satu atau dua pemain yang lama menguasai bola," ujarnya

Gelandang asing Madura United, Jaja, mengungkapkan perbedaan gaya permainan sepak bola di Indonesia dengan negara asalnya, Brazil. Seperti ini
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News