Persebaya Tatap 8 Pertandingan di Seri Ketiga, Berikut Jadwalnya
jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Setelah libur dua hari, Persebaya langsung mulai menggeber persiapan skuadnya menghadapi seri ketiga Liga 1 2021, Selasa (9/11) sore.
Taisei Marukawa dan kolega pun mendapatkan menu physical conditioning pada latihan pertama dalam persiapan seri ketiga itu.
Namun latihan yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo tersebut tak dipimpin oleh Aji Santoso. Sebagai gantinya, asisten pelatih Mustaqim pun mengambil alih komando.
Mustaqim bersama asisten pelatih lainnya Uston Nawawi dan Bejo Sugiantoro secara bergantian memberikan materi latihan kepada pemain.
"Coach Aji izin karena ada urusan keluarga. Kami diminta untuk memimpin program latihan yang sudah direncanakan," kata Mustaqim, mengutip laman Persebaya, Rabu (10/11).
Latihan yang berlangsung selama 60 menit itu, fokus pada topik ball possession, rondo, dan running with the ball.
"Kami memang sengaja pelan-pelan menaikkan kondisi fisik pemain dimulai dengan latihan intensitas sedang. Barulah, Rabu (10/11) lebih berat," ucap dia.
Ada tiga pemain Bajul Ijo yang absen dalam latihan tersebut. Bek kanan Reva Adi izin menambah waktu libur karena sedang berada di Sulawesi Selatan untuk keperluan keluarga.
Setelah dua hari libur pascapertandingan kontra Arema FC, Persebaya mulai tancap gas persiapan seri ketiga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News