Tambah Satu Emas Lagi, Renang Jatim Pendulang Terbanyak Medali PON Papua

Jumat, 15 Oktober 2021 – 01:00 WIB
Tambah Satu Emas Lagi, Renang Jatim Pendulang Terbanyak Medali PON Papua - JPNN.com Jatim
Atlet renang putri Jawa Timur Ressa Kania Dewi memacu kecepatan saat bertanding pada final 200 meter Gaya Dada Putri PON Papua di Stadion Akuatik, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua, Minggu (10/10/2021). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/YU
Pada pertandingan yang digelar di Arena Akuatik Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Kamis (14/10) itu, empat perenang Jatim lainnya meraih medali perunggu.

Atas prestasi itu, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Jawa Timur, Muhammad Chusaini, merasa bangga dengan perjuangan semua atlet.

"KONI Jatim menargetkan 12 medali emas. Tetapi kami sejak awal sudah yakin bisa melampaui dan hitungan kami tak meleset," ujar Chusaini.

Pencapaian tersebut, tambah dia, tak lepas dari persiapan selama empat tahun lebih hingga akhirnya bisa melampaui target yang dicanangkan.

Jatim semakin mengukuhkan diri menjadi peraih medali terbanyak cabang olahraga renang pada PON XX Papua setelah menambah satu emas lagi
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News