Gembos di Awal, Dipecut, Akhirnya Arema Posisi ke-6 Klasemen Liga 1

Senin, 04 Oktober 2021 – 14:00 WIB
Gembos di Awal, Dipecut, Akhirnya Arema Posisi ke-6 Klasemen Liga 1 - JPNN.com Jatim
Bomber asing Arema FC, Carlos Fortes mencetak gol dalam pertandingan melawan Persela Lamonga. Foto: Instagram @aremafcofficial

"Apa langkah tegasnya? Yang terburuk bisa saja berujung pada permohonan untuk mundur atau pemecatan," tutur media officer Arema FC, Sudarmaji.

Dari sana, Arema FC terus melakukan perbaikan. Perlahan, tetap pasti. Di minggu keempat, Singo Edan berhasil menahan imbang PSIS Semarang.

Pada pekan kelima dan keenam bahkan, Arema FC akhirnya berhasil meraih tiga poin penuh berturut-turut setelah mengalahkan Persipura Jayapura (1-0) dan Persela Lamongan (3-0).

Dengan begitu, hingga akhir seri pertama Liga 1 2021, Arema FC berhasil mengumpulkan sembilan poin dan berada di posisi keenam klasemen sementara. (mcr13/jpnn)

 
Sempat terseok di awal Liga 1 2021, Arema FC berhasil bertengger di papan atas klasemen sementara pada akhir seri pertama kompetisi.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News