Hadapi Bhayangkara FC, Persebaya Enggan Jadi 'Korban' Ezechiel N’Douassel
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Aji Santoso menyiapkan sejumlah langkah guna mengantisipasi permainan Bhayangkara FC yang merupakan tim bertabur bintang.
Di pekan keempat Liga 1 2021, Persebaya bakal berhadapan dengan Bhayangkara FC, Jumat (24/9).
Aji Santoso pun melakukan berbagai pengaturan untuk meredam kontribusi para pemain bintang lawan, salah satunya bomber asing Bhayangkara FC, Ezechiel N’Douassel.
Penampilan pemain asal Chad itu telah banyak merugikan musuh-musuh tim berjuluk 'The Guardians'. Sejauh ini, bahkan dia sudah mengoleksi empat gol dan menjadi top skorer sementara.
Persebaya pun tak ingin menjadi korban selanjutnya dari ketajaman Ezechiel N’Douassel. Aji Santoso meminta pemain mengaplikasikan strategi yang sudah disiapkan di pertandingan mendatang.
Pelatih asal Malang itu berharap Rachmat Irianto dan kolega bisa mengisolasi pergerakan Ezechiel N’Douassel tanpa menyampingkan pergerakan pemain Bhayangkara FC yang lain.
“Anak-anak tinggal mengaplikasi pertahanan karena dalam dua hari ini saya dril bagaimana latihan bertahan mengantisipasi N’Douassel,” kata dia, mengutip laman PT LIB, Kamis (23/9).
Aji juga memotivasi skuadnya untuk bisa meraih hasil positif kendati harus berhadapan dengan tim bertabur bintang seperti Bhayangkara FC.
Striker Bhayangkara FC, Ezechiel N’Douassel masuk daftar 'jegal' Persebaya pada pertemuan kedua tim, Jumat (24/9).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News