Wonderkid Madura United Ronaldo Kwateh Dipanggil Timnas U-18
jatim.jpnn.com, JAKARTA - Pemain muda Madura United Ronaldo Kwateh menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 selama 5-11 September 2021 di Jakarta.
Ronaldo Kwateh sempat terkejut sekaligus bangga saat tahu dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
“Tidak menyangka mendengar kabar saya dipanggil mengikuti seleksi Timnas U-18,” kata striker muda itu, mengutip laman Madura United, Senin (6/9).
Ronaldo pun tak ingin menyia-nyiakan kepercayaan tersebut. Dia berkomitmen akan berlatih lebih keras dan memberikan penampilan terbaiknya di depan pelatih asal Korea Selatan itu.
Rupanya pemain berdarah Liberia-Indonesia itu bahkan terpilih langsung dalam skuad utama Timnas U-18.
Bagi Ronaldo, mengikuti pemusatan latihan Timnas U-18 ini merupakan kesempatan langka.
Pasalnya, dia mesti bersaing dengan ratusan atau ribuan talenta muda lain dari seluruh penjuru negeri.
Terlebih semuanya dipastikan akan bersikeras untuk lolos membela Merah-Putih.
Pemain muda Madura United Ronaldo Kwateh menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 selama 5-11 September 2021 di Jakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News