Singgung Bonek yang Datang ke Stadion di Bekasi, LIB: Suporter Bandel Serahkan Sepenuhnya ke Polisi
Rabu, 01 September 2021 – 19:50 WIB

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Sudjarno mengatakan suporter yang bandel langgar prokes langsung serahkan ke polis. (ANTARA/Michael Siahaan)
jatim.jpnn.com, SURABAYA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menyerahkan sepenuhnya kepada polisi terkait persoalan oknum suporter yang bikin ulah, terutama yang melanggar protokol kesehatan.
Direktur Operasional LIB Sudjarno, Selasa, menjelaskan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polri dan kepolisian setempat.
"Kami sudah koordinasi dengan polri dan pihak kepolisian setempat," ujarnya.
Terkait adanya pendukung sepak bola yang bandel dan melanggar prokes, Sudjarno mencontohkan kasus di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, beberapa hari lalu.
Bagi suporter yang tetap bandel langgar prokes, LIB akan menyerahkan sepenuhnya kepada Polisi
Sumber Antara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News