Satgas Beri Rekomendasi Liga 1 2021, Persebaya Keberatan Poin Ini
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Persebaya keberatan dengan prasyarat dalam rekomendasi Liga 1 2021 dari Satgas COVID-19 yang mewajibkan seluruh pemain tervaksinasi dua dosis.
Sekretaris tim Persebaya Ram Surahman pun mengembalikan penerapan dari surat rekomendasi itu kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.
"Kalau itu (dua dosis vaksin) ranahnya LIB. Mereka yang membuat regulasi seperti apa," kata Ram, mengutip laman Persebaya, Kamis (19/8).
Menurut Ram, kewajiban agar pemain disuntik dua dosis vaksin masih perlu dikaji.
Pasalnya, banyak faktor yang bisa membuat pemain terkendala mendapatkan jatah dua dosis vaksin sebelum kickoff Liga 1 2021 pada 27 Agustus nanti.
Dia berharap ketentuan tersebut dapat ditinjau dari masing-masing kasus.
"Kalau pemain kami, mayoritas sudah dua dosis. Tetapi bagaimana untuk penyintas COVID-19 yang baru? Kan, tidak bisa disuntik vaksin sebelum tiga bulan setelah sembuh," tutur Ram.
Selain itu, seperti keempat pemain asingnya yang memerlukan proses cukup panjang sebelum mendapatkan jatah vaksin.
Persebaya keberatan dengan prasyarat dalam rekomendasi Liga 1 2021 dari Satgas COVID-19 yang mewajibkan seluruh pemain tervaksinasi dua dosis.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News