Persib Vs Arema FC, Duel Runner Up Klasemen Kontra Penghuni Zona Degradasi

Rabu, 08 November 2023 – 14:11 WIB
Persib Vs Arema FC, Duel Runner Up Klasemen Kontra Penghuni Zona Degradasi - JPNN.com Jatim
Arema FC siap menghadapi Persib sore ini. Foto: LIB

jatim.jpnn.com, BANDUNG - Arema FC dalam kondisi terimpit. Di tengah upaya keluar dari zona degradasi, mereka malah dihadapkan dengan Persib yang tengah on fire.

Sesuai jadwal, pertandingan pekan ke-19 BRI Liga 1 2023/24 tersebut diselenggarakan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api Bandung, Rabu (8/11) sore ini.

Sejak Bojan menggantikan Luis Milla sebagai pelatih kepala, performa Persib memang moncer. Maung Bandung (julukan Persib) tak terkalahkan dalam sebelas laga terakhir. Mereka kini bersaing di papan atas setelah sempat terseok-seok di awal musim.

Fakta itu yang juga disadari oleh pelatih Arema FC Fernando Valente. Dia menyebut laga tandang kontra Persib bakal menjadi ujian untuk melihat sejauh mana level permainan Singo Edan.

“Setelah saya datang dan banyak pertandingan yang dijalani, (laga) itu adalah tantangan yang paling sulit,” kata pelatih dari Portugal itu.

Kendati demikian, dia optimistis Arema FC bisa memberikan perlawanan yang seimbang meski harus bermain di kandang lawan yang disaksikan ribuan suporter tuan rumah.

Selain itu, Fernando Valente juga siap memberikan kejutan bagi Persib selaku runner up klasemen sementara BRI Liga 1 2023/24.

“Jadi, perbedaan satu tim yang bersaing untuk juara satu dengan tim bermain untuk keluar dari zona degradasi. Pertandingan itu memberikan sebuah peluang atau kesempatan baru,” ujarnya.

Laga Persib vs Arema FC bak pertandingan tim yang posisinya di klasemen bak langit dan bumi.
Sumber LIB
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News