Gol Penalti Jadi Penyelamat Arema FC Lawan Persik, Begini Kronologinya
jatim.jpnn.com, MALANG - Tidak ada yang menyangka persaingan di grup D Piala Presiden 2022 sangat ketat. Arema FC berhasil memetik hasil atas Persik Kediri 3 poin di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (15/6).
Dari kemenangan dramatis menjelang detik-detik pertandingan berakhir, peluang datang dan membuat Arema FC memiliki asa lolos grup.
Pada pertandingan babak kedua antara Singo Edan melawan Macan Putih sangat seru. Kedua tim saling serang ke pertahanan masing-masing. Sayangnya, yang terdengar dari pertandingan hanya tiupan peluit pelanggaran dan suara kerisauan suporter.
Hampir 50 menit, Arema FC buntu menghadapi lini pertahanan Persik. Palang pintu Macan Putih Arthur Felik sangat kokoh. Beberapa kali Dendi Santoso dan kawan-kawan frustasi karena terorganisir Singo Edan dapat dipatahkan.
Arema FC terpantau melakukan serangan pada babak kedua, terhitung sepuluh tendangan ke arah gawang Persik. Pelanggaran yang dilakukan cukup minim hanya sekali.
Macan Putih hanya melakukan serangan dan tendangan ke arah gawang tiga kali. Namun, banyak melakukan pelanggaran sebanyak 13 kali dengan kartu kuning yang diterima Agil Munawar
Singo Edan memiliki satu-satunya keberuntungan, yaitu pada menit ke-88 setelah serangan sisi kiri menusuk tajam ke pertahanan Macan Putih.
Serangan tersebut berbuah pelanggaran dan wasit memberikan hadiah tendangan penalti.
Arema FC membuka asa lolos Grup D Piala Presiden 2022
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News