Bakal Hadapi PSM Makassar, Persikabo Tiba-Tiba Ungkit Kekalahan Arema FC

Rabu, 15 Juni 2022 – 14:29 WIB
Bakal Hadapi PSM Makassar, Persikabo Tiba-Tiba Ungkit Kekalahan Arema FC - JPNN.com Jatim
Pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman (kanan) bersama Andi Setyo berfoto bersama usai melaksanakan jumpa pers di Kota Malang, Jawa Timur, Selasa (14/6/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)

jatim.jpnn.com, MALANG - Persikabo 1973 bakal melakukan rotasi sejumlah pemain pada lanjutan turnamen Piala presiden 2022 kontra PSM Makassar, Rabu (15/6) nanti.

Seperti diketahui, laga Persikabo vs PSM Makassar bakal berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman menerangkan rotasi pemain tersebut dilakukan untuk menyiasati pendeknya waktu persiapan tim.

"Kami membawa 28 pemain dan mungkin itu yang bisa kami lakukan dengan merotasi beberapa posisi," kata Djadjang, Selasa (14/6).

Dia mengakui pada laga perdana versus Persik Kediri pada pekan lalu, timnya belum tampil maksimal.

Namun, pada laga melawan PSM Makassar sore nanti, dia menaruh harapan besar anak-anak asuhnya bisa tampil baik sejak menit awal.

Menurutnya, tidak ada pilihan bagi Persikabo 1973. Mereka harus mengalahkan PSM Makassar agar tetap bisa berpeluang melaju ke babak selanjutnya pada turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

"Jika masih ingin menjaga asa untuk lolos penyisihan, kami harus memenangkan pertandingan," ujarnya.

Sebelum laga kontra PSM Makassar, pelatih Persikabo 1973 mengungkit kekalahan Arema FC di kandang sendiri. Kenapa?
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News