Alami Cedera, Bek Persebaya Koko Ari Gagal Bela Timnas di Dubai

Rabu, 26 Mei 2021 – 14:57 WIB
Alami Cedera, Bek Persebaya Koko Ari Gagal Bela Timnas di Dubai - JPNN.com Jatim
Tim nasional Indonesia berlatih di lapangan JA Centre of Excellence and Shooting Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (18/5). Foto: Antara

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Niat baik bek Persebaya Koko Ari memperkuat Timnas Indonesia pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 kandas setelah mengalami cedera saat persiapan di Dubai.

PSSI dalam laman resminya mengungkapkan Koko Ari mengalami cedera ligamen ACL, MCL, dan meniskus lutut.

Pesepak bola 21 tahun itu dipastikan tidak dapat menjalani seluruh pertandingan skuad Garuda di Dubai.

Kendati demikian, Koko Ari tidak lantas pulang ke Tanah Air. Dia akan tetap berada di Dubai dan kembali bersama rombongan tim asuhan Shin Tae-Yong.

Dengan Koko Ari yang cedera dan batal bergabungnya bek tengah dari klub Inggris Ipswich Town Elkan Baggott, posisi lini belakang timnas pun bolong.

Untuk itu, Arif Satria (Persebaya) dan Didik Wahyu Wijayance (Tira Persikabo) dipanggil menyusul ke Dubai.

Sekjen PSSI Yunus Nusi memastikan Arif Satria dan Didik Wahyu berangkat pada Selasa (25/5) sore.

Timnas Indonesia akan menjalani tiga laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di Uni Emirat Arab (UEA) pada 3-11 Juni 2021.

Bek Persebaya Koko Ari dipastikan tidak bisa membela Timns Indonesia dalam laga lanjutan Kualifikasi PIala Dunia 2022.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News