Madura United Bakal Kedatangan Pemain Naturalisasi, Inilah Dia
jatim.jpnn.com, MADURA - Madura United sebentar lagi kedatangan pemain naturalisasi. Rekrutan barunya bernama Kee Yoo-joon selangkah lagi bakal resmi berstatus Warga Negara Indonesia (WNI).
Prosesnya masih berjalan. Apabila sudah resmi maka akan mengunguntungkan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab agar menambah slot pemain asingnya.
Gelandang 32 tahun itu sudah bermain sepak bola di Indonesia sejak 2016 membela Bhayangkara FC. Tercatat sudah 111 laga bersama The Guardian di kompetisi teratas Tanah Air.
Presiden Madura United Achsanul Qosasi optimsitis kehadiran Lee Yoo-joon makin memperkuat lini tengah timnya pada kompetisi Liga 1 musim depan.
Dia juga optimistis proses naturalisasi pemain tersebut segera tuntas karena sudah memenuhi persyaratan.
Kabar terkini, salah satu persyaratan yang sudah dipenuhi adalah berkeluarga WNI. Pemain asl Korea Selatan itu diketahui telah mempersunting perempuan asal Jatim.
Pernikahan inilah yang akan memuluskan jalan Lee Yoo-joon sebagai WNI.
“Lee Yoo-joon adalah pemain Bhayangkara FC yang kami datangkan melalui proses naturalisasi. Istrinya orang Indonesia (Jawa Timur, red)," ujar Qosasi mengutip laman resmi klub, Senin (9/5).
Madura United sebentar lagi punya tambahan pemain asing baru asal Korea Selatan, siapa dia?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News