Berita Transfer Liga 1: Pengin Hasil Lebih Baik, Persik Lepas Top Scorer Plus 5 Pemain
jatim.jpnn.com, KEDIRI - Persik Kediri secara mengejutkan melepas enam pemain mereka sekaligus, termasuk mesin gol Youssef Ezzejjari.
Selain Youssef, Persik merelakan kepergian dua gelandang asing mereka, yakni Dionatan Machado dan Marwin Angeles.
Adapun tiga pemain lokal yang dilepas, yaitu Aldo Claudio (bek), Fajar Setya (kiper), dan Misbakhul Akmal (kiper).
Perombakan skuad tersebut dilakukan Persik Kediri guna mempersiapkan tim menatap Liga 1 musim depan.
Direktur Utama Persik Kediri Rawindra Ditya yang mewakili manajemen berterima kasih dan mengapresiasi kontribusi keenam pemain itu kepada Macan Putih.
“Bukan hal yang mudah untuk mengambil keputusan ini, tetapi yang terpenting adalah klub Persik Kediri ke depannya. Tentu kami berharap agar mereka bisa sukses di mana pun mereka berada,” katanya, dikutip dari laman PT LIB.
Tercatat dari enam pemain tersebut, hanya nama trio pemain asing Dionatan Machado, Marwin Angeles, dan Youssef Ezzejjari yang sering dipercaya pelatih Javier Roca untuk tampil.
Adapun ketiga pemain lokal yang dilepas memang jarang mendapat kesempatan bermain selama tim di bawah kendali Javier Roca.
Persik melepas top scorer mereka Youssef Ezzejjari dan lima pemain lainnya. Begini alasan manajemen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News