Pengakuan Genta Alparedo Setelah Merapat ke Arema FC

Selasa, 21 Desember 2021 – 06:58 WIB
Pengakuan Genta Alparedo Setelah Merapat ke Arema FC - JPNN.com Jatim
Arema FC mendatangkan gelandang muda, Genta Alparedo. Foto: ligaindonesiabaru.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Arema FC mendatangkan pemain muda berbakat, Genta Alparedo di bursa tengah musim Liga 1 2021/2022.

Gelandang serang yang didatangkan di klub Liga 2, Semen Padang tersebut dikenal memiliki permainan yang cepat.

Dia pun mengaku sangat bahagia bisa bergabung dengan Arema FC.

"Perasaan saya sangat bangga, Arema tim besar," ucapnya Senin, (20/12).

Lelaki 20 tahun tersebut pun sudah menginjakkan kaki di Malang sejak Minggu (19/12) lalu. Dia berharap bisa berkontribusi besar untuk Arema FC.

"Dari kecil saya sering liat Arema FC secara langsung di lapangan dan di televisi," tuturnya.

Dalam waktu dekat ini, dia menargetkan untuk bisa bermain maksimal di setiap kali diterjunkan.

Berseragam Arema FC, Genta memilih untuk bertahan memakai nomor punggung 7 seperti sebelumnya saat membela Semen Padang.

Arema FC berhasil mendapatkan pemain muda berbakat yang didatangkan dari Semen Padang
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News