Pelaku Penjambretan di Jalan Karah Agung Surabaya Masih Misterius

Rabu, 22 September 2021 – 16:30 WIB
Pelaku Penjambretan di Jalan Karah Agung Surabaya Masih Misterius - JPNN.com Jatim
Aksi penjambretan di Jalan Karah Agung terekam CCTV. Foto: Viral media sosial

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Aksi penjambretan ponsel di Jalan Karah Agung, Jambangan, Surabaya pada 15 September lalu hingga kini masih menemui titik terang.

Polisi pun kesulitan mengidentifikasi pelaku penjambretan yang sempat terekam CCTV dan viral di media sosial tersebut.

"Gambar di rekaman video pecah. Kami masih terus selidiki dengan mencari keterangan saksi-saksi yang mungkin melihat kejadian itu," kata Kanit Reskrim Polsek Jambangan, Iptu Hadi Ismanto, Selasa (21/9).

Hadi pun berharap kasus tersebut bisa segera terungkap dan pelaku segera tertangkap.

"Kami akan bekerja semaksimal mungkin. Mohon waktu!" ujar Hadi.

Seorang remaja perempuan berinisial RK (15) sebelumnya menjadi korban penjambretan setelah beberapa meter berjalan masuk ke Jalan Karah Agung.

Dari rekaman CCTV, pelaku terlihat mengendarai motor Honda Beat warna biru putih, memakai kaus hitam, celana jin, dan helm merah. Sayangnya, nopol kendaraannya tak terlihat jelas.

Saat kejadian, korban tengah bermain ponsel sambil berjalan. Tiba-tiba pelaku dari arah belakang langsung merampas gadgetnya.

Aksi penjambretan ponsel di Jalan Karah Agung, Jambangan, Surabaya pada 15 September lalu hingga kini masih menemui titik terang.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News