Kelakuan Warga Bandung Ini Bikin Geregetan, Sopir Taksi Disuruh Turun Lalu Mobilnya Dibawa Kabur

Kamis, 26 Mei 2022 – 19:49 WIB
Kelakuan Warga Bandung Ini Bikin Geregetan, Sopir Taksi Disuruh Turun Lalu Mobilnya Dibawa Kabur - JPNN.com Jatim
Pria asal Bandung yang mencuri mobil milik sopir taksi di Surabaya. Foto: Dok. Sat Reskrim Polrestabes Surabaya.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Perbuatan seorang bernama Nurdiana, warga asal Suaka Cimahi Selatan, Bandung Barat, Jawa Barat bikin geregetan.

Pria berusia 41 tahun itu melakukan hal tak terduga saat berada di Hotel Santika Jalan Pandegiling Surabaya pada 29 April 2022.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal Maulana menjelaskan niat pelaku sebetulnya ingin mencuri mobil. Dia awalnya memesan taksi online melalui aplikasi daring di depan hotel tersebut untuk diantar ke bandara.

"Setelah sopirnya tiba di lokasi, dia disuruh turun dari mobil membantu mengangkat barang. Kesempatan itu dimanfaatkan pelaku untuk membawa kabur kendaraan korban," kata Mirzal.

Korban kaget ketika mobilnya tiba-tiba dibawa kabur pria tersebut. Tanpa pikir panjang, Sopir taksi bernama Eko itu segera melapor ke polisi.

"Setelah mendapat laporan tersebut kami langsung menyelidiki dan mencari keberadaan pelaku," ujarnya.

Saat itu juga keberadaan pelaku dengan cepat diketahui. Nurdiana disergap saat berada di Apartemen Pavilion Permata Jalan Mayjend Sungkono.

"Kami sergap pelaku di apartemen dan langsung membawanya ke kantor polisi untuk menjalani pemeriksaan," lanjutnya.

Warga Bandung bernama Nurdiana mencuri mobil milik sopir taksi online. Kendaraannya dibawa kabur ketika sopir disuruh turun.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News