ITS Surabaya Loloskan 1.547 Calon Mahasiswa SNBP 2025, Prodi Ini Paling Diburu

Rabu, 19 Maret 2025 – 20:02 WIB
ITS Surabaya Loloskan 1.547 Calon Mahasiswa SNBP 2025, Prodi Ini Paling Diburu - JPNN.com Jatim
Peminat SNBP 2025 tembus mencapai 18 ribu orang dengan penambahan lima program studi baru. Foto: Humas ITS.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) resmi meloloskan 1.547 calon mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025. Hasil seleksi diumumkan serentak oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) pada Selasa (18/3) pukul 15.00 WIB.

Kepala Subdirektorat Admisi dan Promosi ITS Nani Kurniati mengungkapkan bahwa dari 18.028 peminat, ITS menyediakan 1.547 kursi SNBP tahun ini.

“Ini menjadi wujud komitmen ITS dalam membuka kesempatan luas bagi siswa berprestasi,” kata Nani, Selasa (18/3).

Dari jumlah tersebut, ITS menerima 319 siswa penerima KIP-Kuliah, sisanya masuk melalui jalur reguler. Kuota SNBP 2025 ITS sebesar 22 persen dari total penerimaan mahasiswa baru tahun ini.

Adapun tiga jurusan paling diminati yakni Teknik Informatika (1.431 peminat), Teknik Sistem dan Industri (846 peminat), dan Sistem Informasi (733 peminat).

Menariknya, lonjakan peminat ini didorong oleh pembukaan lima program studi (prodi) baru yang langsung mencuri perhatian. Antara lain, Bioteknologi, Analitika Logistik Terapan, Rekayasa Keselamatan Proses, Sains Komunikasi, dan Bisnis Digital.

Nani menegaskan bahwa ITS terus berkomitmen mewujudkan SDGs poin 4 soal pendidikan berkualitas.

“ITS siap mencetak generasi emas yang cakap dan kontributif untuk bangsa,” tuturnya.

ITS Surabaya meloloskan 1.547 calon mahasiswa SNBP 2025. Teknik Informatika menjadi prodi terfavorit.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News