Ikuti Jejak Rizky Ridho & Ikhsan Zikrak, Komang Teguh Daftar Kuliah di UM Surabaya
Sementara itu, Kepala Lembaga Informasi dan Penerimaan Mahasiswa Baru (LIPMB) Radius Setiyawan mengatakan komitmen memberikan beasiswa atlet sudah dilakukan sejak 6 tahun terakhir.
Menurutnya, banyaknya atlet yang mendaftar di UM Surabaya juga menjadi bukti bahwa pembelajaran dan kurikulum dinilai aksesibel oleh banyaknya atlet yang ada di Indonesia.
"Terkait pembelajaran dan kurikulum atlet, universitas sudah sangat siap. Ada biro kemahasiswaan dan fakultas yang mengkoordinasi hal tersebut," tuturnya.
Radius mengatakan tahun ini ada beberapa atlet yang akan diwisuda, salah satunya atlet panjat tebing Rahmad Adi Mulyono yang kemarin berlaga di Olimpiade Paris.
“Wisuda akhir Agustus nanti akan ada beberapa atlet yang diwisuda, hal ini menjadi bukti bahwa UM Surabaya terus mengawal pendidikan atlet hingga selesai,” katanya.
Radius berharap ke depan Komang akan terus berprestasi dan masuk hingga timnas senior, bisa membawa klubnya juara di liga 1 sehingga mengharumkan Indonesia dan kampus.
“Komang ini atlet ke 53 yang kuliah di UM Surabaya, setelah ini juga akan ada atlet lain yang mendaftar di UM Surabaya,” jelasnya.
Radius berharap atlet yang kuliah di UM Surabaya terus melakukan komunikasi sehingga proses pembelajaran tetap bisa dilaksanakan tanpa mengganggu jadwal latihan.
Komang Teguh mengambil jurusan manajemen di UM Surabaya mengikuti jejak rekannya Rizky Ridho dan Ikhsan Zikrak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News