Jawab Kebutuhan Konsumen, Hyundai Luncurkan CRETA Alpha Warna Matte

Jumat, 16 Februari 2024 – 11:06 WIB
Jawab Kebutuhan Konsumen, Hyundai Luncurkan CRETA Alpha Warna Matte - JPNN.com Jatim
Hyundai merilis mobile tipe Sport Utility Vehicle (SUV) dengan versi terbaru, yakni CRETA Alpha. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.

Mobil SUV ini turut dilengkapi dengan Hyundai SmartSense untuk meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi pengguna dalam menjalani mobilitas.

Fitur Hyundai SmartSense di CRETA puti Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) yang dapat memberi peringatan jika ada potensi tabrakan dari depan.

Manager Area Jawa Timur Bobby Sumakul menilai market otomotif di Jawa Timur menilai market otomotif khusunya di Surabaya menunjukan performa yang positif.

"Khusus di Surabaya, penjualan Hyundai terbesar di sini. Nah, CRETA Alpha ini dibuat dengan konsep limited edition. Jumlahnya tak banyak yaitu 500 unit," ucapnya.

Bobby menyampaikan penjualan di segmen SUV B High, Hyundai masih merajai di peringkat dua level nasional. Saat ini, Hyundai dalam proses pengiriman ke dealer-dealer di wilayah.

“Surabaya baru banget hari ini datang," imbuh dia.

Sementara itu, President Director PT Hyundai Motors Indonesia Woojune Cha mengatakan sebagai game changer dalam dunia otomotif, Hyundai berkomitmen untuk terus berinovasi dalam menghadirkan lini produk unggulan yang mampu memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Komitmen tersebut kini kami wujudkan dengan menghadirkan edisi terbaru Hyundai CRETA, yakni CRETA Alpha, yang menawarkan pilihan warna matte yang tentunya dilengkapi desain modern dan fitur-fitur canggih untuk memberikan pengalaman berkendara penuh gaya," pungkas Woojune. (mcr23/jpnn)

Kesan gagah dan elegan terpancar pada Hyundai CRETA Alpha yang resmi dirilis di IMS Jakarta

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News