Gunakan Hak Pilih, Mensos Risma Coblosan di Surabaya Bareng Suami dan Anak

Rabu, 14 Februari 2024 – 11:06 WIB
Gunakan Hak Pilih, Mensos Risma Coblosan di Surabaya Bareng Suami dan Anak - JPNN.com Jatim
Menteri Sosial Tri Rismaharini usai menggunakan hak pilihnya Tempat Pemungutan Suara (TPS) 030 Balai RW VI, Jalan Wiyung Indah Blok L/1-A Perumahan Taman Pondok Indah Jajartunggal, Wiyung, Surabaya, Rabu (14/2). Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Mensos Tri Rismaharini memilih melakukan pencoblosan pada Pemilu 2024 di Surabaya, tepatnya di TPS 30 Balai RW 6 Kelurahan Jajar Tunggal, Kecamatan Wiyung, Surabaya, rabu (14/2).

Risma datang bersama suaminya Djoko Saptoadji dan anak keduanya Tantri Gunarni.

TPS tempat mencoblos Risma tak jauh dari rumah sehingga dia memutuskan untuk berjalan kaki. Sekitar pukul 17.15 WIB, mereka tiba di TPS 30 tersebut.

Setibanya di TPS, Risma masuk Balai RW atau ruang pencoblosan. Sekitar lima menit Mantan Wali Kota Surabaya itu keluar dengan jari kelingking yang sudah dicelupkan berwarna ungu tua.

“Iya aku nyoblos di kampung ku, aku masih penduduk di sini. Tadi sama bapak (suaminya Joko) sama anakku satu (Tantri). Kalau anakku yang kedua (Fuad Benardi) sudah pindah ke rumahnya, sudah pindah KTP di Pandugo,” kata Risma ditemui seusai pencoblosan.

Risma menyatakan dalam pesta demokrasi lima tahun ini bisa berjalan dengan lancar dan aman. Sebab, dia menilai kondisi demokrasi yang dihadapi saat ini terbilang cukup berat.

“Semoga tidak terjadi apapun ya. Karena kan kondisinya saat ini sangat berat ekonomi dan sebagainya. Karena itu mudah mudahan tidak terjadi apa-apa,” ujarnya.

Wali Kota Surabaya dua periode itu juga mengajak seluruh masyarakat terutama pemilih pemula untuk menggunakan hak suaranya.

Coblosan di Surabaya, Mensos Risma berharap demokrasi baik-baik saja
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News