Berkah Imlek, Perajin Tas Lampion di Blitar Kebanjiran Pesanan

Kamis, 08 Februari 2024 – 16:17 WIB
Berkah Imlek, Perajin Tas Lampion di Blitar Kebanjiran Pesanan - JPNN.com Jatim
Pembuatan tas lampion menyambut Imlek 2024 di Blitar, Jawa Timur. ANTARA/HO-Dok Pri

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Perajin tas lampion asal Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar kebanjiran pesanan dari berbagai daerah di Indonesia menjelang perayaan Imlek 2024.

Andreas Prasetyo merasakan hal tersebut. Tas lampion buatannya juga bisa dimanfaatkan sebagai wadah angpau. Tas tersebut dibuat atas kreativitas sendiri dan dijahit sehingga bentuknya menarik seperti lampion.

"Saya membuat 300 tas lampion di Imlek 2024 ini. Ada juga bantal, aksesori lainnya kami produksi," kata Andreas, Kamis (8/2).

Dia mengatakan dalam berkreasi memanfaatkan momentum Imlek 2024 dengan berbasis kerajinan tangan seperti tas mpion. Saat perayaan Imlek identik dengan berbagai pernik serta angpau, lampion.

Menurutnya, dalam tradisi Imlek kerap diwarnai dengan kegiatan silaturahmi ke keluarga dan identik dengan pemberian angpau ke anak-anak atau saudara yang belum menikah.

Dengan adanya tas, barang yang didapatkan seperti angpau menjadi mudah dibawa. Terlebih lagi mudah dipakai bagi anak-anak ketika silaturahmi ke keluarga.

"Imlek identik dengan pemberian angpau ke anak-anak sehingga kami ambil kesempatan itu agar angpau yang diterima terorganisir dengan baik," ujarnya.

Andreas menyebut dalam momentum perayaan Imlek 2024, jumlah pesanan yang diterima naik drastis dibandingkan tahun lalu, yakni sebesar 50 persen. Dia pun melibatkan beberapa pekerja, termasuk penjahit hingga pengemasan.

Perajin tas lampion di Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar kebanjiran pesanan dari berbagai daerah.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News