Penonton Piala Dunia U-17 di Stadion GBT Saling Berebut Shuttle Bus
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ribuan penonton Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya berebut menaiki shuttle bus yang mengantarkan kepulangan mereka ke titik penjemputan awal.
Kejadian itu terjadi ketika pertandingan Timnas Indonesia U-17 melawan Timnas Ekuador telah rampung.
Pantauan JPNN.com, penonton terlihat bingung dengan letak pemberhentian bus sehingga menyebabkan mereka harus berteriak-teriak, menggedor pintu ketika ada bus yang terlihat kosong.
Mereka berlari, bahkan tak segan saling dorong untuk bisa menaiki shuttle bus yang disediakan.
Salah satu suporter Timnas Indonesia asal Sidoarjo Edi mengaku kesulitan mencari bus untuk mengantarkannya ke titik penjemputan awal, yakni di Balai Kota.
“Kesusahan cari bus. Baliknya susah banget, banyak penonton kurang sabar,” kata Edi.
Dia memilih bersabar untuk menunggu situasi benar-benar kondusif daripada harus dorong-dorongan dan tidak kebagian kursi di dalam bus.
“Ya, menunggu saja, mungkin karena animonya lebih banyak. Jadi, seperti ini,” ucapnya.
Penonton Piala Dunia U-17 di Stadion GBT Surabaya kesulitan mencari shuttle bus yang akan ditumpangi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News