Hampir Jadi, Flyover Krian dan Tarik Masuk Tahap Finishing

Sabtu, 04 November 2023 – 06:06 WIB
Hampir Jadi, Flyover Krian dan Tarik Masuk Tahap Finishing - JPNN.com Jatim
Pemkab Sidoarjo mengumumkan bahwa Flyover Krian dan Tarik rampung akhir tahun ini. Foto: dok. Pemkab Sidoarjo

"Kondisi fisik proyek Flyover Krian dan Tarik progresnya memuaskan. Melihat kondisi sekarang ini, kami yakin akhir tahun sudah rampung," ucapnya.

Ketua Tim Percepatan Persiapan Pembangunan Flyover JPL 64 Krian dan JPL 79 Tarik Bachruni Aryawan mengutarakan setelah tahap finishing usai akan dilakukan uji kelayakan.

"Nanti sebelum selesai dan siap untuk dioperasikan, dua jalur tersebut akan dilakukan uji kelayakan terlebih dahulu," kata pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang Sidoarjo itu.  

Proyek tersebut merupakan kolaborasi antara pemerintah pusat dengan Pemkab Sidoarjo dan Pemprov Jatim untuk mengurai kemacetan di perlintasan sebidang ruas jalan Krian dan Tarik. 

Anggarannya bersumber dari APBN melalui Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan RI. Untuk proyek Flyover JPL 64 Krian Rp167 miliar, sementara JPL 79 Kedinding Tarik Rp60 miliar. 

Guna mendukung percepatan pembangunan Flyover JPL 64 Krian, Pemkab Sidoarjo mengalokasikan dana pembebasan lahan sebesar Rp7,5 miliar. 

Anggaran tersebut dipakai untuk ganti rugi lahan masyarakat yang terkena dampak pembangunan. (faz/jpnn)

Setelah tahap finishing selesai, Flyover Krian dan Tarik Sidoarjo akan dilakukan uji kelayakan sebelum dibuka untuk umum.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News