Presiden Jokowi Tunjuk Gubernur Khofifah Jadi Anggota Dewan Sumber Daya Air

Selasa, 26 September 2023 – 15:58 WIB
Presiden Jokowi Tunjuk Gubernur Khofifah Jadi Anggota Dewan Sumber Daya Air - JPNN.com Jatim
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Foto: Arry Saputra/JPNN.

Adapun wakil ketua Dewan SDA Nasional dijabat oleh menteri yang mempunyai tugas dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang perekonomian, atau Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Anggotanya berasal dari unsur perwakilan pemda terdiri dari dua orang gubernur yang mewakili wilayah Indonesia bagian barat, dua gubernur yang mewakili wilayah Indonesia bagian tengah, dan dua orang gubernur yang mewakili wilayah Indonesia bagian timur.

Dewan SDA Nasional merupakan wadah koordinasi pengelolaan sumber daya air pada tingkat nasional yang juga bertugas melakukan koordinasi dalam perumusan kebijakan pengelolaan SDA tingkat nasional.

Adapun kebijakan nasional SDA ialah arah atau tindakan yang diambil oleh pemerintah pusat untuk merencanakan, melaksanakan, memantau, dan mengevaluasi penyelenggaraan konservasi sumber daya air, pendayagunaan sumber daya air, dan pengendalian daya rusak air. (antara/faz/jpnn)

Dalam dua tahun mendatang, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa akan menjabat sebagai anggota Dewan Sumber Daya Air (SDA).

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News