Tabrakan Maut Kereta Vs Mobil di Jombang, Polisi Belum Tentukan Tersangka

Selasa, 01 Agustus 2023 – 09:04 WIB
Tabrakan Maut Kereta Vs Mobil di Jombang, Polisi Belum Tentukan Tersangka - JPNN.com Jatim
Kejadian kecelakaan antara kereta api dan mobil di Jombang, Jawa Timur. ANTARA/ HO-Daop 7 Madiun.

Untuk saat ini, bangkai mobil yang penyok akibat tertemper kereta api di pelintasan tanpa palang pintu, tepatnya di KM 85 tersebut sudah dibawa ke lokasi penyimpanan barang bukti.

PT KAI Daop 7 Madiun sebelumnya juga meminta semua pihak untuk lebih peduli dan memberikan perhatian untuk menertibkan pelintasan sebidang, menyusul intensitas kecelakaan yang masih sering terjadi.

Manajer Humas PT KAI Daop 7 Madiun Supriyanto menyebut hingga bulan Juli 2023, di wilayah Daop 7 Madiun tercatat kejadian di pelintasan sebidang kereta api sebanyak 38 insiden, terdiri sebelas kali kendaraan yang menemper KA, 13 kali orang menemper KA, dan 14 kejadian kendaraan menabrak palang pintu.

Pihaknya juga menyesalkan kejadian kecelakaan lalu lintas antara mobil dengan KA 423 Commuter Line Dhoho pada Sabtu (29/7) malam di pelintasan tanpa palang pintu tersebut.

Kejadian itu menimbulkan korban jiwa sebanyak enam orang yang seluruhnya merupakan pengguna mobil. Selain itu, kecelakaan tersebut juga berdampak terganggunya perjalanan KA Dhoho serta KA Bangunkarta.

Pihaknya menyebut, atas kejadian tersebut, KAI menyampaikan keprihatinannya serta menyesalkan kejadian tersebut serta menyampaikan ucapan turut belasungkawa kepada para keluarga korban. (antara/mcr12/jpnn)

Polres Jombang telah menaikkan status tabrakan maut kereta vs mobil ke tahap penyidikan, tetapi belum ada penetapan tersangka.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News