Passion Homeschooling, Fasilitas SMAMX Untuk Siswa Atlet & Kendala Belajar Luring

Senin, 31 Juli 2023 – 09:34 WIB
Passion Homeschooling, Fasilitas SMAMX Untuk Siswa Atlet & Kendala Belajar Luring - JPNN.com Jatim
Peluncuran passion homeschooling yang dilakukan SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (SMAMX) untuk memfasilitasi siswa atlet dan terkendala belajar luring. Foto: Dok. SMAMX.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (SMAMX) meresmikan fasilitas bernama Griya Layanan Disabilitas dan Pusat Studi (GLDPS), Sabtu (29/7).

Program tersebut diluncurkan langsung oleh Guru Besar Unesa Prof Dr G Muchlas Samani di Hotel Inna Simpang pada Sabtu (29/7). Program tersebut bakal menjadi sekolah alternatif di masa depan.

Alvin Nurwahyu selaku Ketua Program Passion Homeschooling mengatakan program itu disiapkan bagi siswa yang terkendala belajar langsung di sekolah. Mereka bisa tetap mendapatkan pembelajaran dan merasakan nuansa bersekolah secara daring.

Dia mencontohkan, seperti perpustakaan buku online, konsultasi belajar online dan sebagainya. Siswa yang ingin menjalani program tersebut harus melalui asesmen terkait kendalanya sehingga harus mengikuti passion homeschooling.

“Program ini memang untuk siswa-siswi SMAMX yang punya kendala khusus untuk datang langsung ke sekolah, seperti kendala fisik berat, psikologis akut, termasuk untuk para siswa atlet,” jelas Alvin.

Siswa yang dimiliki SMAMX kebanyakan menjadi atlet profesional. Mereka kerap terkendala tatap muka dalam pembelajaran lantaran berbenturan dengan jadwal latihan atau pertandingan.

"Program ini menjadi solusi para siswa atlet tersebut sehingga mereka bisa tetap fokus mengejar prestasi tanpa harus ketinggalan sekolah, terutama siswa yang memiliki problem fisik atau psikologis," ujarnya.

Sementara itu, Prof Muchlas menyebut hal itu menjadi fenomena dan harus diperhatikan oleh sekolah. Permasalahan kesehatan mental remaja adalah isu yang harus ada solusinya.

SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (SMAMX) meluncurkan program passion homeschooling untuk memfasilitasi siswa atlet dan terkendala belajar luring.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia