Berangkatkan 455 CJH Kloter 1 Bangkalan, Gubernur Khofifah Beri Pesan Penting

Rabu, 24 Mei 2023 – 14:16 WIB
Berangkatkan 455 CJH Kloter 1 Bangkalan, Gubernur Khofifah Beri Pesan Penting - JPNN.com Jatim
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan 455 calon jemaah haji (CJH) kloter 1 asal Kabupaten Bangkalan pukul 08.00 di Asrama Haji Embarkasi Surabaya, Rabu (24/5). Foto: Dokumen Asrama Haji Embarkasi Surabaya for JPNN

“Alhamdulillah jemaah haji kloter 1 tidak ada yang gagal berangkat,” jelasnya.

Dia juga menjelaskan ketika pengecekan barang bawaan menjelang keberangkatan, ditemukan barang-barang bawaan para jemaah kloter 1 yang tidak boleh dibawa dalam tas tenteng yang masuk kabin.

"Tadi kami temukan sebuah wajan. Sebenarnya boleh saja dibawa, tetapi bukan di kabin. Mestinya wajan ini mendapat penanganan bagasi, " tuturnya.

Barang bawaan yang semestinya masuk bagasi sehingga akhirnya disita adalah gunting, silet, dan gunting kuku.

Pria yang menjabat sebagai Ketua PPIH Embarkasi Surabaya itu juga menjelaskan ditemukan cairan, gel, atau aerosol dengan volume lebih dari 100 ml seperti cairan infus, air mineral, susu kaleng, pasta gigi, parfum, deodorant, dan body lotion. (mcr23/jpnn)

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan 455 calon jemaah haji (cjh) kloter 1 asal Kabupaten Bangkalan pukul 08.00 di Asrama Haji Embarkasi.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News