Mudahkan Pelayanan Pelanggan, PDAM Surabaya Rilis Aplikasi Anyar

Jumat, 23 Desember 2022 – 22:57 WIB
Mudahkan Pelayanan Pelanggan, PDAM Surabaya Rilis Aplikasi Anyar - JPNN.com Jatim
Direktur Utama PDAM Surya Sembada Kota Surabaya Arief Wisnu Cahyono saat menjelaskan beberapa fitur di aplikasi CIS. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - PDAM Surya Sembada Kota Surabaya meluncurkan aplikasi Customer Information System (CIS) untuk memudahkan pelanggan yang memiliki mobilitas tinggi dan jarang di rumah.

Direktur Utama PDAM Surya Sembada Kota Surabaya Arief Wisnu Cahyono mengatakan aplikasi tersebut merupakan pengembangan dari aplikasi PDAM yang sudah ada sebelumnya.

"Itu merupakan upaya kami dalam rangka meningkatkan dan mendekatkan pelayanan pelanggan di era digitalisasi.CIS ini dapat diakses dari mana saja," ujar Arief di kantornya, Jumat (23/12).

Dia juga menjelaskan ada fitur-fitur baru yang lebih memuaskan pelanggan, antara lain, tambahan menu pembayaran tagihan, informasi gangguan air, dan informasi loket pembayaran.

"Kami ingin pelanggan dapat melakukan beragam keperluannya terkait pelayanan PDAM dalam satu genggaman melalui CIS. fungsi aplikasi ini telah diperluas," tuturnya.

Menurutnya, aplikasi tersebut tidak hanya memantau pencatatan meter air, melihat informasi pemakaian, penyampaian keluhan, dan pendaftaran pasang baru, tetapi juga terintegrasi menjadi portal pembayaran nontunai.

"Kegunaannya disesuaikan dengan meningkatnya kebutuhan para pelanggan kami," katanya.

Untuk menu pembayaran, lanjut dia, terdapat beberapa pilihan bank pada virtual account bisa dipilih oleh pelanggan. Setiap bank akan menampilkan kode bayar yang akan dimasukkan.

PDAM Surabaya berharap dengan aplikasi CIS, para pelanggan mereka dapat lebih dimudahkan dalam pelayanan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News