Kronologi 2 Pelajar Pengendara Mobil Mewah Kecelakaan di Citraland Surabaya, Satu Sekolahan
"Di saat bersamaan, mobil CRV yang dikendarai Tino di lajur kiri tidak siap untuk menghindari sehingga menabraknya dari belakang," katanya.
Akibatnya, CRV makin tak terkendali sampai menabrak tiang listrik penerangan jalan umum (PJU) dan dua pohon palem hingga salah satunya roboh.
Mobil CRV tersebut akhirnya berhenti dalam posisi terguling. Selain itu, mobil Mini Cooper juga terlihat rusak parah.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Hanya kerugian materiel.
"Kedua pelajar yang terlibat tabrakan itu sepertinya saling kenal. Usai tabrakan sama-sama melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan lain ke sekolah," ucap Ipda Suryadi. (antara/faz/jpnn)
Ipda Suryadi menduga kedua pelajar yang terlibat kecelakaan mobil mewah di Jalan Raya Made Citraland Surabaya saling kenal.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News