Kerja Sama dengan UB Malang, Densus 88 Ungkap Fakta Penangkapan Mahasiswa IA

Kamis, 30 Juni 2022 – 23:20 WIB
Kerja Sama dengan UB Malang, Densus 88 Ungkap Fakta Penangkapan Mahasiswa IA - JPNN.com Jatim
Direktur Pencegahan Densus 88 Kombes Pol Tubagus Ami Prindani ketika berada di Aula Nuswantara Lantai 7 Gedung Fisip B Universitas Brawijaya Malang pada Kamis, (30/6/2022). Foto: Ridho Abdullah/jpnn.com

Pasalnya, ada keterkaitan antara satu anggota organisasi teroris dengan yang lainnya.

"Terkait dengan kasus penangkapan IA, mahasiswa HI UB itu memakan waktu satu tahun penyelidikan. Terbukti ada banyak barang bukti yang diamankan seperti air softgun dan panah yang tujuannya menyerang polisi di Malang," ucapnya.

Dia mengutarakan paham radikal tidak hanya menyasar mahasiswa, bahkan dosen juga berpotensi terkena dan masuk dalam jaringan teroris.

"Sehingga adanya kerja sama ini memunculkan nuansa positif dalam mencegah paham radikal," katanya. (mcr26/jpnn)

Densus 88 mengungkap fakta penangkapan mahasiswa UB berinisial IA yang diduga terlibat organisasi teroris.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ridho Abdullah Akbar

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News