Pengelola Kenpark Sebut Ambrolnya Perosotan Akibat Kelebihan Kapasitas, Salah Pengunjung?
Untuk mengetahui penyebab ambrolnya perosotan tersebut, pengelola Kenpark bekerja sama dengan kepolisian menyelidikinya.
Demi kepentingan investigasi Kenpark ditutup sementara. Situasi tersebut juga sudah disampaikan kepada pemilik tempat wisata.
Berdasarkan keterangan BPBD Kota Surabaya sambungan perosotan air di kolam renang Kenpark tiba-tiba ambrol jatuh ke bawah sekitar pukul 13.30 WIB.
Pada saat ambrol, banyak pengunjung yang bermain di wahana tersebut sehingga sebagian dari mereka berjatuhan dari perosotan yang memiliki ketinggian sekitar sepuluh meter.
Dugaan sementara penyebab ambrol sambungan seluncuran tersebut karena kondisinya lapuk. (antara/mcr12/jpnn)
Pengelola Kenpark menyebut saat kejadian orang yang berada di perosotan melebihi kapasitas sehingga menyebabkan ambrol.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News