Cerita Raditya, 5 Kali Tak Bisa Rayakan Lebaran Bareng Keluarga Demi Layani Pemudik

Selasa, 26 April 2022 – 21:46 WIB
 Cerita Raditya, 5 Kali Tak Bisa Rayakan Lebaran Bareng Keluarga Demi Layani Pemudik - JPNN.com Jatim
Pegawai PT KAI Daop 8 Surabaya Raditya. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Mudik lebaran menjadi salah satu momen berkumpul dengan keluarga dan sanak saudara di kampung halaman.

Namun, hal itu berlaku bagi Raditya (29), pegawai PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 8 Surabaya. Sebab, dirinya harus melayani masyarakat yang ingin melakukan perjalanan mudik.

“Jadi, pada masa waktu angkutan lebaran ini seluruh pegawai kereta api ditugaskan melayani masyarakat yang melakukan perjalanan mudik menggunakan KAI mulai 22 April hingga 13 Mei,” kata Radit saat ditemui, Selasa (26/4).

Pria asal Ponorogo Jawa Timur ini mengungkapan tahun 2022 merupakan tahun kelima dirinya tak merayakan lebaran bersama keluarga.

“Setelah 13 Mei nanti baru diperbolehkan untuk mudik,” kata Radit.

Untuk mengobati rasa rindu kepada sanak keluarga di kampung halaman, Radit menyiasatinya dengan melakukan video call.

“Kalau untuk sekarang bisa melalui video call, atau bisa lewat media sosial sudah cukup.

"Nanti kalau mau bertemu tinggal menunggu hari berikutnya mengambil jatah liburan,” ucap dia.

Begini cerita pekerja KAI Daop 8 Surabaya yang tak bisa merayakan lebaran bersama keluarga untuk kelima kalinya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News