Aparat Gabungan di Pamekasan Menjaring 'Penyakit Masyarakat' Selama Ramadan, Jangan Macam-macam
jatim.jpnn.com, PAMEKASAN - Razia menjelang ramadan makin digencarkan oleh aparat gabungan di Pamekasan. Para petugas menyisir sejumlah hotel, penginapan, dan tempat indekos di beberapa titik.
Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Pamekasan Kompol Wahyudi mengatakan razia itu menjaring 'penyakit masyarakat' menjelang ramadan.
"Selain dalam rangka menyambut ramadan, razia ini juga sebagai upaya menciptakan suasana kondusif dan menekan berbagai jenis penyakit masyarakat," kata Wahyudi tertulis, Jumat (1/4) malam.
Razia aparat gabungan dari polisi, TNI, dan satpol PP itu berlangsung sejak 30 Maret 2022 hingga memasuki bulan suci ramadan.
Selain tiga tempat itu, petugas juga menyasasr sejumlah tempat keramaiana, seperti tempat hiburan malam, kafe, dan pusat perbelanjaan.
"Kafe dan pusat perbelanjaan juga menjadi sasaran razia karena misi dari kegiatan ini tidak hanya untuk penyakit masyarakat, tetapi menegakkan disiplin protokol kesehatan," ujarnya.
Dia menjelaskan kasus Covid-19 di sejumlah daerah di Indonesia, termasuk Kabupaten Pamekasan, akhir-akhir memang telah melandai. Namun, bukan berarti protokol kesehatan dikendurkan, untuk mengantisipasi kemungkinan adanya lonjakan kasus aktif baru.
"Disiplin dalam menegakkan protokol kesehatan tetap harus dilakukan," tutur Wahyudi.
Aparat gabungan di Pamekasan menggelar razia ke tempat penginapan dan hiburan malam menjelang ramadan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News